Mengenal Keempat Sub Unit NCT: NCT U, NCT Dream, NCT 127 dan WayV

Hai sobat blog…

NCT (Neo Culture Technology) merupakan boy grup asal Korea Selatan yang berada di bawah naungan SM Entertainment. NCT memiliki konsep yang baru dan unik serta belum pernah digunakan oleh grup Kpop manapun sebelumnya.

Pada Januari 2016, founder SM yaitu Lee Soo Man memperkenalkan NCT, grup global yang terdiri dari jumlah member yang tidak terhingga (limitless). Setiap anggota dapat berpindah ke sub-unit berbeda, yang berbasis di beberapa kota di seluruh dunia.

NCT kemudian melakukan debutnya dengan beranggotakan 15 orang yang berasal dari Korea, Jepang, Thailand, Tiongkok, Chicago dan Canada.

Lalu pada tahun 2018, NCT kembali dengan 18 orang anggota. Namun pada September 2020, personel NCT menjadi 23 orang.

Saat ini, NCT memiliki 4 sub-unit, yakni NCT U, NCT 127, NCT Dream dan WayV. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa NCT akan memiliki unit-unit baru di tahun-tahun mendatang.

Untuk itu, sebelum mengenal lebih dekat dengan keempat sub unit NCT, kamu dapat mendengarkan lagu chord kok iso yo sembari mengetahui keempat sub unit NCT. Langsung saja simak di bawah ini.

Mengenal Keempat Sub Unit NCT 

1. NCT U

NCT U (엔시티 ) merupakan sub unit pertama dari NCT yang memulai debut pada 9 April 2016 dengan singel digital The 7th Sense dan Without You. Sub-unit yang pertama ini diumumkan pada tanggal 4 April tahun 2016 silam.

Saat pertama kali diumumkan, banyak SM Stan yang sangat antusias. Bagaimana tidak, pasalnya hampir seluruh anggota NCT U yang diperkenalkan sudah terkenal lebih dulu melalui acara SM Rookies.

NCT U terdiri dari dua arti, pertama NCT dan U. Untuk NCT adalah singkatan dari Neo Culture Technology yang artinya punya konsep modern dengan jumlah unit dan anggota tanpa batas.

Sedangkan untuk U adalah singkatan dari “United”. Artinya, semua anggota bersatu menjadi satu kesatuan. Dan uniknya, NCT U ini punya konsep yang selalu mengganti anggotanya disesuaikan dengan konsep lagu/comeback.

2. NCT 127

NCT 127 (엔시티 127) adalah sub-unit ke-2 dari boygroup NCT. NCT 127 memulai debutnya pada 7 Juli 2016 di bawah naungan SM Entertainment.

127 sendiri merupakan angka yang diambil dari longitude kota Seoul karena NCT berbasis di Seoul. Digawangi 9 member tetap, NCT 127 saat ini beranggotakan Taeyong, Mark, Taeil, Haechan, Jaehyun, Yuta, Johnny, Jungwoo dan Doyoung.

Konsep musik yang diusung dalam sub unit ini lebih banyak membakar kalori dengan tarian level tersulit se-agensi selain EXO.

Untuk saat ini, NCT 127 bisa dibilang menjadi salah satu sub unit yang paling global, hingga sudah menjadi narasumber berbagai acara di Amerika.

Nggak menutup kemungkinan untuk menjadi the next huge global superstar, jika semakin banyak yang mengenal NCT 127. Di samping itu, kedua member yang tergabung dalam grup ini juga memang berasal dari Amerika, seperti Mark dan Johnny.

3. NCT Dream

NCT Dream adalah grup yang merupakan sub-unit ketiga dari NCT. Grup ini memiliki sistem dimana anggota yang telah memasuki usia 20 tahun Korea (19 tahun internasional) akan dinyatakan lulus dari unit ini.

NCT Dream saat ini beranggotakan 7 orang yang terdiri dari Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, and Jisung.

NCT Dream memulai debutnya pada tanggal 24 Agusutus 2016 dengan merilis single Chewing Gum. Sedangkan debut stage mereka adalah pada 25 Agustus 2016 di program musik MCountdown.

Album single pertama dari grup asuhan SM Entertainment ini rilis pada tanggal 9 Februari 2017 bertajuk The First dengan lagu utama My First and Last.

4. WayV

Terakhir, WayV (威神 V, WeiShen V) adalah sub-unit keempat NCT yang berbasis di Cina. WayV merupakan sub grup terakhir yang dimiliki NCT untuk saat ini, setelah NCT 127 dan NCT Dream.

Berbeda dari grup lainnya, untuk sub grup WayV yang satu ini berbasis di Cina, sehingga WayV memfokuskan diri untuk merilis lagu berbahasa Mandarin.

Seluruh member WayV sendiri ada Lucas NCT, Winwin NCT, Kun NCT, Ten NCT, Hendery NCT, XiaoJun NCT, dan YangYang NCT.

WayV akhirnya memulai debut pada 17 Januari 2019 dengan merilis single milik NCT 127, Regular, yang liriknya diubah ke dalam bahasa Mandarin. Sub grup ini memulai debutnya di bawah label eksklusif China SM Entertainment, yaitu Label V.

Pada awal debut, WayV belum memiliki album resmi. Namun walaupun begitu, antusias penggemar sangat luar biasa, hingga membuat WayV langsung naik dan mendapatkan banyak perhatian.

Nah, itulah seputar informasi terkait keempat sub-unit NCT. Semoga bermanfaat!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil dan Biodata Cha Eun Woo, Aktor Ganteng yang Jadi Idol Kpop

5 Grup Kpop Yang Masuk American Music Awards 2022, Grup Favorite Kamu Masuk Gak?

Profil dan Biodata Rose BLACKPINK, Pemilik Julukan Golden Voice of Korea